
Rute Touring Great Southern Australia 6 Hari: Alam nan Indah
Jelajahi lanskap laut Great Ocean Road yang dramatis, temukan artefak kuno di Grampians National Park, dan manjakan diri di ' pusat spa di Australia' yang berkilauan. Jalur ini disebut Rute Tur ‘Great’ Southern bukan tanpa alasan.
Trip overview
Aktivitas yang wajib dilakukan
- Berkendara di salah satu jalur pesisir paling ikonis di dunia, Great Ocean Road
- Melihat seni lukis di batu cadas Aborigin di pegunungan Grampians
- Menyatulah dengan era demam emas tahun 1850-an di museum hidup Sovereign Hill
Hari ke-1: Melbourne ke Anglesea
Tinggalkan kota dengan berkendara menuju Bellarine Peninsula yang memukau dan berbagai hal menakjubkan yang menanti di sana. Hari ini, Anda akan menyaksikan margasatwa yang menakjubkan, kebun anggur pesisir, dan pusat selancar Australia.
Mengenal budaya di Geelong
Kagumi budaya Penduduk Asli setempat di Narana Aboriginal Culture Centre. Coba melempar bumerang, bertemu dengan emu dan walabi, saksikan upacara tradisional, dan cicipi cita rasa khas Penduduk Asli di kafe di pusat kota.
Berkunjung ke Museum Wol Australia
Singgah di National Wool Museum untuk mengetahui dampak First Fleet tahun 1788 (dan dombanya) terhadap industri peternakan domba di Australia, masyarakat lokal Wadawurrung, dan kota Geelong.
Berjumpa dengan margasatwa di Werribee Open Range Zoo
Lihat koala yang sedang duduk di pohon gum, ikuti pengalaman off-road Savannah untuk melihat jerapah, kuda nil, cheetah, dan zebra, atau bermalam di bawah bintang di penginapan mewah di dataran yang terinspirasi dari Afrika di Werribee Open Range Zoo.
Mencicipi anggur di Jack Rabbit Vineyard
Pemandangan kebun anggur terbaik jatuh kepada pemandangan 360 derajat dari Jack Rabbit Vineyard. Cicipi anggur beriklim sejuk terbaik di kawasan ini sebelum menikmati makan siang gastronomi yang didominasi bahan lokal.
Mengunjungi pusat selancar Australia
Kota Torquay yang tenang adalah tempat lahirnya budaya selancar Australia. Pelajari sejarahnya di Australian National Surfing Museum – museum selancar terbesar di dunia – menampilkan peselancar ternama, artefak, dan seni papan selancar retro.
Menonton peselancar di Bells Beach
Anda wajib jalan-jalan menyusuri tangga Bells Beach yang melegenda. Memandang pantai dan tebing batu kapur terjal serta ombak yang menjadi tempat diselenggarakannya kompetisi selancar profesional Rip Curl. Lihat ombak atau mendayung untuk melihat biota laut.
Bermain golf bersama kanguru!
Bermain di Anglesea Golf Club untuk menjajal lapangan 18 lubang yang menantang ditemani penghuni setempat – lebih dari 300 kanguru yang akan Anda jumpai berkeliaran di fairway. Setelah itu, nikmati hidangan mewah di 19th Hole Bistro.
Menginap di resor kebugaran
Habiskan malam pertama di kota pesisir Anglesea. Pulihkan tenaga dengan menginap di Great Ocean Road Resort, sebuah resor yang menyediakan suite spa deluxe, perawatan pemulihan kebugaran, dan menu artisan yang dibuat dengan bahan asli lokal.
Hari ke-2: Anglesea ke Port Fairy
Mulailah perjalanan mengesankan seumur hidup hari ini. Great Ocean Road tampak menakjubkan dengan tebing batu kapur, pantai keemasan, dan desa yang penuh pesona. Abadikan perjalanan Anda dengan mengambil swafoto di Memorial Arch sebelum menikmati pengalaman yang memukau.
Melihat ombak di Lorne
Kota pesisir Lorne layak menjadi pemberhentian pertama pada hari kedua Anda melintasi Great Ocean Road. Nikmati makanan di tepi pantai sambil menyaksikan ombak, menyegarkan diri dengan berenang di samudra, dan berbelanja di toko-toko butik di kota ini.
Berjalan melintasi kanopi hutan
Great Otway National Park adalah lanskap yang dikelilingi oleh pedalaman hutan hujan, air terjun yang mengalir deras, dan margasatwa asli. Lihat dari ketinggian di Otway Fly Treetop Adventures, dan berjalanlah melewati kanopi hutan hujan di atas jalur yang tinggi.
Melihat koala di belantara
Lebih dari 20.000 koala liar hidup di sepanjang Great Ocean Road. Ikuti Kennett River Walk untuk melihat hewan berbulu ini di antara satwa burung asli, atau melihatnya di sekitar Cape Otway Lightstation – mercusuar tertua di daratan Australia.
Menikmati makan siang dengan hidangan laut
Lanjutkan perjalanan menyusuri Great Ocean Road menuju desa nelayan Apollo Bay. Rasakan kecintaan desa ini pada hidangan laut di Chris’s Restaurant yang menyajikan ikan lokal dengan pemandangan pantai yang dikelilingi pohon eukaliptus.
Mengagumi 12 Apostles
Lihat 12 Apostles setinggi 45 m (150 kaki) dari tempat pengamatan, atau naik helikopter untuk melihat pemandangan pesisir pantai dari atas. Kunjungi area sekitarnya yang tak kalah mengesankan: Loch Ard Gorge, Grotto, dan London Bridge.
Menguak sejarah Warrnambool
Berkendara melewati Bay of Islands yang indah menuju Warrnambool. Saksikan reka ulang sejarah maritim kota ini melalui Sound and Light Show, yang diadakan di teater outdoor Flagstaff Hill yang memukau
Bermalam di penginapan abad ke-19
Tinggal di apartemen modern tepi samudra di Lady Bay Resort di Warrnambool, atau bermalam di penginapan tertua di Victoria, Merrijig yang bersejarah di Port Fairy. Sebelum tidur, nikmati hidangan musiman di Merrijig Kitchen.
Hari ke-3: Great Ocean Road ke Grampians
Berkendara ke utara melewati lahan pertanian yang subur menuju ujung selatan Grampians National Park, pegunungan besar yang disebut 'Gariwerd' oleh masyarakat Aborigin setempat.
Berwisata mengamati paus
Sebelum meninggalkan pesisir, kunjungi Logan's Beach untuk kesempatan melihat paus sikat selatan bermigrasi di sepanjang pantai antara bulan Juni dan September. Setelah itu, nikmati pemandangan pesisir di sepanjang Foreshore Promenade, Warrnambool.
Mengunjungi galeri seni terkenal
Temukan karya seni internasional dan asli Australia di Hamilton Gallery, Southern Grampians. Memamerkan lebih dari 9.000 karya, galeri kecil ini merupakan surganya pencinta seni. Ditambah lagi, tiket masuknya gratis.
Mencicipi pinot noir di Pierrepoint Wines
Grampians dianugerahi beberapa tanaman anggur paling tua dan terkenal di dunia. Singgah ke Pierrepoint Wines, di kaki bukit Mount Pierrepoint, untuk mencicipi pinot noir mereka yang terkenal dengan pemandangan kebun anggur.
Bersantap di Parker St Project
Saat merasa lapar, kunjungi Parker St Project untuk menikmati hidangan klasik yang terbuat dari bahan pilihan dari kebun restoran. Pada musim panas, Anda bisa duduk di luar untuk menikmati makan siang di tempat terbuka sambil memandang Mount Abrupt.
Terhubung dengan budaya Aborigin setempat
Pelajari warisan Aborigin Grampians di Brambuk – The National Park and Culture Centre. Kuasai seni melempar bumerang, cicipi makanan ala hutan semak Aborigin, dan jelajahi situs seni lukis di batu cadas kuno.
Mendaki satu hari penuh
Jelajahi salah satu ruas Grampians Peaks Trail sepanjang 160 km (99 mil), mampir ke Zumsteins Picnic Area untuk menikmati camilan sore. Berdiri di puncak gunung, Anda akan terpukau dengan lanskap yang menawan dan sejarahnya yang kaya.
Glamping bergaya outback Australia
Lanjutkan petualangan Anda di alam dengan merasakan glamping dengan tempat tidur queen di Halls Gap Lakeside Tourist Park. Masak barbeku gourmet di dek pribadi sebelum menyaksikan gemerlap bintang di samping api unggun.
Hari ke-4: Grampians ke Ballarat
Berkendaralah ke arah timur laut menuju Ararat untuk menjelajahi kawasan anggur peraih penghargaan yang penuh dengan butik dan perkebunan anggur merek ternama.
Mengunjungi beberapa kebun anggur
Bandingkan berbagai rasa pencicipan pagi ini di beberapa kebun anggur terbaik di kawasan ini. Cicipi shiraz pemenang penghargaan dengan pemandangan pegunungan di kebun anggur Grampians Estate dan Mount Langi Ghiran, dan coba Blue Pyrenees Estate di Kawasan Anggur Pyrenees.
Menjelajahi museum perburuan emas yang masih aktif
Kilas balik ke era perburuan emas pada tahun 1850-an di Sovereign Hill, museum outdoor yang menampilkan sejarah Ballarat. Anda bisa mendulang emas, mengikuti tur tambang di bawah tanah, atau naik kereta yang ditarik kuda di sepanjang Main Street
Art Gallery of Ballarat
Masih banyak lagi kesenian daerah yang menanti di Art Gallery of Ballarat – galeri daerah tertua dan terbesar di Australia. Di sini, karya seni lokal terpajang di tembok yang terdaftar sebagai warisan budaya, menggambarkan masa lalu, masa kini, dan masa depan Ballarat.
Menikmati makan malam di tempat favorit warga setempat
Duduk dan nikmati jamuan makan malam di Craigs Royal Hotel yang ikonis. Menjadi favorit warga setempat sejak tahun 1862 dan pub berlisensi pertama di Ballarat, tempat ini pernah dikunjungi oleh penyair, bangsawan, dan perdana menteri terkenal.
Bermalam di hotel abad ke-19
Pilih akomodasi butik Craigs Royal Hotel yang setiap kamarnya didesain secara unik menggunakan barang peninggalan abad ke-19. Atau menginap di Provincial Hotel yang kamarnya berdekorasi terang dan berlokasi di jalan bersejarah.
Hari ke-5: Ballarat ke Daylesford
Habiskan pagi Anda dengan menjelajahi sisi liar Ballarat sebelum mengunjungi Daylesford, pedesaan spa premium di Australia. Wilayah ini identik dengan mata air panas mineral alami dan retret kebugaran yang menenangkan.
Bertemu dengan margasatwa unik dan menakjubkan
Nikmati momen menakjubkan bersama hewan Australia favorit Anda di Ballarat Wildlife Park. Berjumpa dengan ratusan kanguru yang bebas melintas, melihat buaya berlompatan memangsa makan siangnya, dan melihat penguin terkecil di dunia. Anda bahkan dapat berfoto bersama koala.
Menjelajahi sepenggal sejarah Victoria
Mampir di Creswick Woollen Mills yang dijalankan oleh sebuah keluarga untuk merasakan pengalaman ‘A Very Fine Yarn’. Pameran interaktif ini mengajak Anda menapaki perjalanan sejarah pabrik dan produksi serat alpaka alami – sebuah proses yang telah berlangsung sejak tahun 1947.
Makan siang di Wombat Hill House
Anda dapat menikmati makan siang santai ala pedesaan di Wombat Hill House Cafe. Pesan kue yang baru dipanggang dari toko kue mereka, atau nikmati hasil bumi musiman yang diolah dengan indah di taman pohon zaitun terbuka.
Manjakan diri Anda dengan perawatan spa
Saat berada di Daylesford, Anda wajib mencoba salah satu mata air mineral alami di kawasan ini. Pilih Peppers Mineral Springs Spa untuk memanjakan diri dan mencoba ‘The Retreat’ – kolam spa yang indah lengkap dengan perapian terbuka.
Menginap di tempat peristirahatan mewah
Nikmati malam terakhir Anda di Lake House, tempat peristirahatan mewah dan elegan di tepi perairan. Bersantai di kolam renang infinity berpemanas, jelajahi taman seluas enam hektar, bermain tenis, dan bersantap di restoran hotel yang terkenal.
Hari ke-6: Daylesford ke Melbourne
Manfaatkan hari terakhir Anda dengan berkreasi di dapur, berbelanja barang produk lokal, dan menjelajahi pusat kota Daylesford yang memesona di Rute Tur Great Southern.
Mengikuti kelas memasak
Setelah bersantap di restoran Lake House yang terkenal, pelajari seni meracik hidangan dari ladang ke piring bersama beberapa chef, pembuat anggur, petani, dan produsen paling inovatif di Australia di Lake House Cooking School.
Menelusuri butik di Daylesford
Daylesford memiliki beberapa toko butik yang patut dikunjungi. Susuri jalan utama kota untuk membeli pakaian yang terinspirasi dari baju daerah ini, benang antik, cokelat khas, pernak-pernik antik, dan banyak lagi.
Menyantap (dan membuat) roti sourdough hangat
Dalam perjalanan kembali ke Melbourne, isi perut Anda dengan kopi panas dan kue lezat di Red Beard Bakery. Jika sempat, ikuti workshop membuat sourdough untuk mengasah kemampuan membuat kue Anda dan mempelajari rahasia dalam membuat roti yang indah.