Alice Springs, Northern Territory © Tourism NT
Panduan untuk Alice Springs
Nama Aborigin: Mparntwe (dibaca M-ban-tua)
Dikenal sebagai gerbang pedalaman epik Northern Territory, petualangan Alice Anda akan pasti memberikan kesan yang paling bagus.
Alice Springs terletak di jantung pedalaman merah oker Australia. Disebut oleh warga setempat sebagai "Alice", kota kecil ini mewujudkan semangat klasik Australia, dari gurun kuno di bawahnya hingga budaya Aborigin yang sudah mendarah daging dengan kehidupan di sini. Di kota kecil ini sendiri, Anda akan menemukan sangat banyak macam kegiatan pedalaman, dari naik unta hingga balon udara saat matahari terbit. Tetapi menjelajah alam juga mudah dilakukan. Anda dapat mengapung di kubangan berenang air tawar, menjelajahi Kings Canyon yang memukau, atau mengagumi monolit Uluru yang menakjubkan. Tidak diragukan lagi, Alice adalah destinasi utama di Red Centre Australia.
Alice Springs/Mparntwe begitu kaya akan budaya penduduk asli. Penjaga Tradisionalnya, masyarakat Arrernte - terkenal akan kisah penciptaan Caterpillar Dreaming (Yeperenye) yang menceritakan bagaimana lanskap di wilayah ini diciptakan oleh leluhur ulat raksasa mereka. Salah satu cara terbaik untuk mempelajari budaya Mparntwe adalah dengan menelusuri koleksi galeri seni Aborigin di sepanjang Desert Art Trail.
- Nama tradisional: Mparntwe (dibaca M-ban-tua)
- Penduduk Asli: Arrernte
- Bahasa tradisional: Arrernte
Anda dapat naik pesawat ke Alice Springs dengan QantasLink dari Brisbane, Sydney, Hobart, Melbourne, Perth, dan Darwin.
- Bandara Alice Springs (ASP) terletak 10 menit dari pusat kota Alice Springs.
- Ada layanan antar-jemput bandara ke dan dari kota yang tersedia untuk dipesan di bandara, atau secara online sebelum Anda tiba
- Di bandara atau di kota, tersedia mobil sewa dan taksi
Bagi pelancong yang romantis, tidak ada yang lebih baik dari perjalanan ke Alice Springs naik kereta Ghan selama tiga hari, dengan rute dari Adelaide ke Alice Springs dan Darwin.
Alice Springs menawarkan tiga rute bus yang beroperasi antara Senin hingga Sabtu (tidak termasuk hari libur umum). Namun cara terbaik untuk berkeliling adalah dengan mengendarai mobil, bersepeda, atau berjalan kaki.
Musim semi dan Musim gugur merupakan waktu terbaik untuk berkunjung ke Alice Springs. Kedua musim ini menghadirkan cuaca hangat pada siang hari dan sejuk pada malam hari, saat destinasi di sekitar seperti Uluru dan Kata Tjuta mengalami musim kemarau.
- Musim ramai: Musim semi (September – November) dan Musim gugur (Maret – Mei)
- Musim sepi: Musim panas (Desember – Februari)
- Jangan lewatkan: Beragam acara dan festival pedalaman yang eklektik.