Panduan untuk Flinders Ranges
Jelajahi lanskap berusia lebih dari 600 juta tahun.
Puncak berbatu dan lapuk serta ngarai terjal Flinders Ranges di pedalaman Australia Selatan membentuk sejumlah lanskap paling indah dan dramatis di negara ini. Flinders Ranges kaya akan sejarah Aborigin dan habitat bagi beragam jenis margasatwa. Ikuti wisata pemandangan, trek 4WD dan jalur pejalan kaki yang berliku-liku di sepanjang pedesaan yang liar ini akan membawa Anda ke dalam petualangan yang mengesankan.
Berbagai kegiatan seru di Flinders Ranges
Ikuti safari pedalaman
Jelajahi Flinders dengan gaya di Arkaba, taman konservasi margasatwa pribadi yang menawarkan akomodasi bintang lima dan safari mengesankan melintasi pegunungan dan pedesaan. Amati sekitar untuk melihat kawanan kanguru dan emu.
Menyaksikan mentari terbenam memukau
Rawnsley Park, dibangun pada tahun 1851, salah satu peternakan domba terbesar di Flinders. Menginap di vila mewah ramah lingkungan, bergabunglah dengan tur 4WD ke puncak Chace Range dan saksikan matahari terbenam sambil menikmati segelas minuman anggur bersoda lokal serta makan malam dengan pemandangan.
Bergabung dengan Arkaba Walk
Ikuti Arkaba Walk selama beberapa hari untuk menikmati Wilpena Pound dan Elder Ranges. Pemandu Anda akan berbagi pengetahuan mengenai sejarah geologi Flinders Ranges berusia 600 juta tahun, dan bermalam di bawah bintang setiap malam.
Naik Coffee Pot
Lakukan perjalanan sejarah setengah hari atau sehari penuh di salah satu perjalanan kereta uap paling terkenal di Australia dengan Pichi Richi Railway. Dibangun pada tahun 1870, rel ini membentang melalui celah bebatuan yang dalam, tanggul dinding batu, dan jembatan besi yang spektakuler.
Menjelajahi Wilpena Pound
Wilpena Pound adalah destinasi yang wajib dikunjungi saat berkunjung ke Flinders Ranges. Amfiteater alami yang luar biasa ini terbentang sepanjang 17 km (10 mil) dan selebar 8 km (5 mil), dan cara terbaik untuk menyaksikan kemegahannya adalah dengan penerbangan wisata.
Ikut tur budaya
Wilpena Pound Resort menawarkan berbagai tur yang dioperasikan oleh pemandu Aborigin. Menyusuri lokasi untuk melihat matahari terbenam terbaik dan tur ke ngarai suci hanyalah beberapa cara untuk meresapi sejarah budaya suku Adnyamathanha.
Menyantap bermacam menu panggangan
Jika Anda belum pernah mencoba daging kanguru, emu, atau bahkan daging unta, Prairie Hotel yang terkenal di Parachilna adalah tempat terbaik untuk mencobanya. Salah satu hotel paling ikonis di pedalaman, Prairie merupakan pub autentik dengan menu inovatif yang menggunakan bahan-bahan asli.
Bersantai di alam
Setelah seharian menjelajah, beristirahatlah di tenda safari Ikara mewah yang berada di dalam Wilpena Pound Resort. Resapi keindahan alam di dekat perapian luar ruangan sebelum mengakhiri malam dengan melihat bintang-bintang dari depan pintu Anda.
Mengikuti tur di Arkaroola
Arkaroola adalah suaka hutan belantara yang luas di ujung paling utara Flinders. Jelajahi puncak batu granit yang menjulang tinggi, ngarai dan kubangan air yang dalam dengan tur puncak bukit selama empat jam menuju titik pengamatan yang menakjubkan.
Mulai membuat rencana

Chalet-Chalet kenaikan hutan dan Lodge
Cottages, Retreat dan Lodges • terbuka Perapian • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$380.00 sampai AU$1250.00

Rumah Pantai di Bayside
Kasur dan sarapan, motel • terbuka Perapian • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$310 sampai AU$475

Bunyi genta lonceng Spa Retreat (Chimes Spa Retreat)
Retreat dan Lodges • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$265 sampai AU$500

Pullman Bunker Bay Resort
hotel, Resorts, Retreat dan Lodges • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$239 sampai AU$1000

Tanpa Maya Yallingup Escape
Retreat dan Lodges, hotel • terbuka Perapian • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$495 sampai AU$900

Tanjung pondok
hotel, Resorts, Retreat dan Lodges • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$695 sampai AU$1195

The Ritz-Carlton Perth
hotel • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$459 sampai AU$8888

Rendezvous Hotel Perth (Perth) Scarborough (Scarborough)
hotel • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$110 sampai AU$300

Pan Pacific Perth (Pan Pacific Perth)
hotel • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$185 sampai AU$1500

Mahkota Metropol Perth
hotel, Resorts • Kolam renang • 5 Stars
Akomodasi
Dari AU$289 sampai AU$2079