Panduan untuk Red Centre
Resapi budaya Aborigin, petualangan padang pasir, serta Uluru dan warnanya yang terus berubah di Red Centre Australia.
Red Centre merupakan lanskap dataran padang pasir, hamparan pegunungan yang ditempa alam, ngarai berbatu, dan beberapa situs Aborigin Australia paling sakral, termasuk Uluru dan Kata Tjuṯa. Berenang di kubangan air pedalaman, bersantap di bawah langit berbintang diiringi alunan didgeridoo, dan menyaksikan perubahan warna batu paling terkenal di dunia kala fajar dan senja adalah sejumlah pengalaman yang hanya dapat ditemukan di Red Centre Australia.
Yang dapat dilakukan di Red Centre
Jelajahi budaya Kings Canyon
Selami budaya lokal dalam tur Aborigin berpemandu selama satu jam. Pelajari tentang pentingnya makanan ala hutan semak, obat-obatan, lukisan titik, dan artefak kayu tradisional yang dibuat oleh masyarakat Luritja dan Pertame (Aranda Selatan) setempat.
Menyusuri Field of Light
Saksikan pemandangan mengagumkan Uluru, Field of Light – pameran pemenang penghargaan berupa instalasi lebih dari 50.000 batang lampu bertenaga surya. Kunjungi saat matahari terbit atau terbenam; pemandangannya yang begitu indah akan sulit dilupakan.
Bangun di gurun
Awali hari Anda di alam terbuka di jantung Red Centre. Pelajari budaya wilayah ini dari pemandu ahli, saksikan pemandangan saat cahaya matahari menerpa gurun di sekitar Anda dan memperlihatkan lanskap alam Uluru serta Kata Tjuta yang spektakuler.
Makan malam di bawah bintang di pedalaman
Red Center tidak hanya fenomenal di siang hari; di malam hari, langit pedalaman mengungkapkan keajaiban galaksi. Nikmati makan malam makanan ala hutan semak di bawah bintang-bintang, lengkap dengan kisah Dreamtime dan latar belakang Uluru yang menakjubkan.
Temukan berbagai seni Aborigin
Pelajari tentang hubungan kuat antara seni, budaya, dan wilayah setempat melalui sesi melukis berpemandu bersama pemandu Anangu. Dapatkan pengalaman baru di wilayah dan budaya tradisional Anangu yang menakjubkan ini.
Kagumi objek yang ikonik dari udara
Nikmati pemandangan memukau dengan penerbangan wisata dan kagumi Uluru serta lingkungan kunonya dari udara. Rasakan pengalaman langka terbang di atas salah satu landmark alam paling terkenal di Australia.
Bertemu kanguru dan anak-anaknya
Jika Anda ingin melihat kanguru menggemaskan dari dekat, Anda akan menyukai The Kangaroo Sanctuary. Temui anak kanguru tanpa induk yang lucu di pedalaman sambil belajar tentang hewan ikonis Australia ini dari pahlawan margasatwa liar sejati, Chris ‘Brolga’ Barns.
Berjalan di antara celah-celah
Jika Anda mencari tantangan dengan pemandangan luar biasa dan kenangan seumur hidup – cobalah Larapinta Trail. Membentang sepanjang 72 kilometer (45 mil) melintasi West MacDonnell Ranges, ini akan menjadi salah satu petualangan yang tidak akan pernah Anda lupakan.
Lihatlah pemandangan dari balon udara
Mulailah hari Anda dengan melayang di atas lanskap terjal yang spektakuler di Red Center saat matahari terbit, mengudara di atas balon dan menyaksikan keindahan alam di bawah Anda. Tak ada yang dapat menandingi pagi di pedalaman.
Jelajahi ngarai Tjoritja
Red Center tak hanya memiliki gurun; pergilah ke Tjoritja West MacDonnell National Park, tepat di luar Alice Springs, Anda akan menemukan banyak kubangan air nan fotogenik. Bagian terbaiknya adalah, kemungkinan besar Anda dapat menikmati semuanya sendiri.
Temukan margasatwa nokturnal
Saksikan Red Center yang ramai pada malam hari di Alice Springs Desert Park. Tur hewan nokturnal di taman ini menampilkan margasatwa liar yang hidup di sini, termasuk hewan gurun seperti bilby, ekidna, dan mala.