Travel update: ex-Tropical Cyclone Alfred latest travel information for South East QLD and Northern NSW
Pizzini Wines, King Valley, Victoria © Pizzini Wines
Anggur Australia yang ikonik dan tempat mencobanya
Dari shiraz yang beraroma tanah hingga chardonnay yang ringan, Australia memiliki gaya anggur yang cocok untuk setiap selera.
Oleh Lindy Alexander
Tahukah Anda bahwa Australia memiliki lebih dari 2.460 kilang anggur di 65 kawasan anggur di seluruh negeri? Mulai dari kebun anggur pesisir dan perkebunan iklim sejuk hingga ruang cicip anggur menawan yang dikelilingi lembah hijau, setiap kawasan menghasilkan gaya dan vintage yang pasti akan Anda sukai. Berikut beberapa anggur Australia yang paling ikonik dan tempat-tempat terbaik untuk mencobanya.
Yering Station, Yarra Valley, Victoria © Yering Station
Tempat: Yarra Valley, terletak satu jam berkendara ke timur laut Melbourne.
Kawasan anggur tertua Victoria telah mengemas anggur-anggur terbaik sejak tahun 1838, dengan pembuat anggur Yarra Valley baru-baru ini merangkul munculnya lagi minat terhadap gaya chardonnay yang lebih ringan dan tidak terlalu seperti kayu ek. Aroma bunga dan jeruk umum ditemukan dalam chardonnay dari kawasan ini dan cocok dipasangkan dengan ikan putih dan hidangan laut.
Mornington Peninsula, Victoria © Victorian Wine Industry Association
Tips bermanfaat
Banyak kilang anggur Mornington Peninsula yang juga memiliki restoran yang bagus, seperti Pt. Leo Estate dan Willow Creek Vineyard.
Tempat: Mornington Peninsula, satu jam berkendara ke sebelah selatan Melbourne.
Tersembunyi di sekitar Port Phillip Bay, dengan French Island dan Philip Island di sebelah timurnya, Mornington Peninsula yang indah menjadi lokasi bagi lebih dari 200 kebun anggur skala kecil dan lebih dari 50 ruang cicip anggur. Meskipun pinot noir secara tradisional memiliki karakter yang kuat dan berani, yang membuat pinot Peninsula unik adalah level pembatasannya yang halus, yang menghasilkan anggur yang beraroma tanah namun elegan.
Brown Brothers Winery, King Valley, Victoria © Visit Victoria
Tempat: King Valley, terletak tiga jam berkendara ke timur laut Melbourne.
Di kaki bukit Alpine National Park Victoria, King Valley yang indah dan kaya akan sejarah adalah rumah bagi generasi migran Italia yang membawa serta pengetahuan dan semangat mereka akan anggur yang terinspirasi oleh Mediterania. Prosecco dari King Valley, dulu adalah tempat persembunyian bushranger, dikenal karena cita rasa yang segar dan ringan.
Tyrell's Wines, Pokolbin, New South Wales © Rob Mulally
Tempat: Hunter Valley, tiga jam berkendara ke arah utara pusat kota Sydney.
Kawasan anggur tertua Australia (dengan 150 ruang cicip anggur untuk dijelajahi), Hunter Valley, memiliki iklim hangat dan lembap yang menghasilkan semillons luar biasa, yang terkenal dengan profilnya yang segar dan ringan, sempurna untuk dipadukan dengan hidangan laut. Iklim variabel artinya para pembuat anggur di perbukitan berkabut ini terus mengembangkan teknik mereka untuk tetap menghargai gaya pembuatan anggur tradisional, tetapi juga menjelajahi profil rasa modern.
Penfold's Magill Estate, Adelaide Hills, South Australia © South Australian Tourism Commission
Tempat: Barossa Valley, terletak satu jam berkendara ke utara Adelaide.
Dengan lebih dari 150 kilang anggur dan 80 ruang cicip anggur, Barossa merupakan salah satu area anggur paling terkenal di Australia. Meskipun memiliki sejarah pembuatan anggur sejak tahun 1842, baru pada tahun 1980-an kawasan tersebut mulai menarik perhatian dari dalam dan luar negeri karena shiraznya, yang dikenal karena kesan kuat dengan cita rasa rempah dan buah-buahan yang luar biasa.
Amato Vino, Margaret River, Western Australia © Tourism Western Australia
Tips bermanfaat
Kawasan anggur Coonawarra di Limestone Coast Australia Selatan juga terkenal akan cabernet sauvignon yang nikmat. Cobalah di Bowen Estate.
Tempat: Margaret River, tiga jam berkendara ke selatan Perth.
Dengan sekitar 200 kilang anggur, kawasan pesisir yang menawan dengan pantai-pantai indahnya ini menghasilkan seperempat anggur premium Australia. Meskipun cabernet sauvignon-nya sering dibandingkan dengan Bordeaux, cabernet sauvignon Margaret River memiliki aroma unik seperti kayu putih, kismis, dan wangi laut.
d'Arenberg Cube, McLaren Vale, South Australia © Tourism Australia
Tempat: McLaren Vale, berjarak 45 menit berkendara ke selatan Adelaide.
McLaren Vale adalah tempat kelahiran ikonik industri anggur di Australia Selatan dan kawasan ini memiliki lebih dari 80 kilang anggur. Iklim yang didinginkan air menjadikannya sebagai wilayah terbaik di Australia untuk memproduksi grenache – anggur merah dengan kepekatan sedang yang bergantung pada kemurnian buahnya.
Tamar Valley Wine Route, Kayena, Tasmania © Tourism Tasmania/Tamar Valley Wine Route
Tempat: Tamar Valley, 30 menit berkendara ke barat laut Launceston.
Musim panas yang sejuk dan musim gugur yang panjang di Tasmania ideal untuk pembuatan anggur di iklim sejuk. Tanah Tamar Valley yang subur, yang membentang sejauh 60 kilometer (37 mil) di sisi utara Launceston ke Bass Strait sepanjang Tamar River, memproduksi beberapa minuman anggur bersoda terbaik di dunia. Dalam beberapa tahun terakhir, minuman anggur bersoda Tasmanian telah menerima banyak penghargaan bergengsi nasional dan internasional. Cicipilah dan ketahui alasannya.
Baca berikutnya
10 Tempat Terbaik Menikmati Wine Australia
Helm Wines, Murrumbateman, New South Wales © Helm Wines/Id Photographics, Irene Dowdy
Tempat: kawasan anggur Distrik Canberra, 30 menit berkendara ke utara dan timur laut dari pusat kota Canberra.
Melingkupi bagian utara dari ibu kota Australia dan kilang-kilang anggur di seberang perbatasan di New South Wales (termasuk Yass Valley), kawasan anggur Distrik Canberra yang beriklim sejuk begitu terkenal dengan riesling-nya sehingga setiap tahun mengadakan pameran anggur varietas tunggal terbesar di Southern Hemisphere. Keasaman yang tajam, cita rasa yang segar, dan aroma yang kuat dari riesling membuatnya sangat dicari.