Panduan untuk Launceston dan lingkungan sekitarnya
Jelajahi alam yang memukau, sejarah yang menarik, dan santapan lokal yang lezat dalam perjalanan Anda menelusuri bagian utara Tasmania.
Tasmania bagian utara akan memanjakan setiap indra. Lintasi jalur yang menantang untuk menjelajahi pantai terpencil, permukiman bersejarah, dan hutan yang dipenuhi margasatwa. Kotanya begitu menakjubkan, kaya akan sejarah serta dikelilingi perairan yang berkelok-kelok dan kilang anggur kelas dunia - perpaduan alam, budaya, sejarah, dan hidangan yang begitu sempurna.
Berbagai kegiatan seru di Launceston
Menyusuri kebun lavender
Jika Anda berpikir Tasmania tidak bisa lebih cantik lagi, tunggu saja. Ikuti perjalanan darat bunga liar ke Bridestowe Lavender Estate, Anda akan disuguhi pemandangan bernuansa warna ungu. Pemandangan Instagramable dan es krim lavender buatan sendiri.
Menikmati kolam menenangkan
Floating Sauna, bertengger di antara pegunungan Derby, menghadirkan pengalaman relaksasi ke jenjang baru. Bersantailah di sauna mewah sebelum berenang di Lake Derby yang menakjubkan. Bersiaplah untuk merasa di puncak dunia.
Taklukkan jalur sepeda gunung
Inilah momen bagi para pencari adrenalin. Di pinggiran Launceston, Anda akan menemukan Hollybank Nature Reserve, hutan dengan jajaran jalur sepeda gunung epik yang berkelok-kelok di antara pepohonan. Rasakan keseruan mengarungi trek kelas dunia ini.
Cicipi anggur pemenang penghargaan
Perjalanan ke Launceston belumlah lengkap tanpa mencicipi minuman anggur bersoda di kawasan bergengsi Tamar Valley. Cicipi minuman terbaik dunia sambil menikmati pemandangan pedesaan yang indah di jalur anggur Tamar Valley.
Menyapa penguin kecil
Kurang dari satu jam dari Launceston, Anda akan menemukan sekitar 200 penguin kecil berjalan kembali ke sarang mereka setiap hari. Dalam Low Head Penguin Tour, rombongan kecil dapat mendekati penguin dengan aman untuk pengalaman margasatwa menggemaskan yang tak terlupakan.
Nikmati permainan di Barnbougle
Tak ada lapangan golf seindah ini. Terletak di lanskap belantara Bridport nan dramatis di pesisir utara Tassie, Barnbougle Golf Links adalah salah satu destinasi utama para pegolf sosial dan profesional di negara ini.
Menginap di Quamby Estate
Tempat peristirahatan pedesaan yang luar biasa, Quamby Estate adalah wisma dengan kecanggihan dan ketenangan terbaik. Pesan salah satu dari sepuluh kamar untuk menikmati pemandian spa, perapian nyaman, dan pemandangan gunung yang menakjubkan – serta restoran dan lapangan golf di lokasi.
Menghabiskan waktu di Cataract Gorge
Cataract Gorge tak hanya sekadar lanskap alam. Sejumlah atraksi telah dibangun di sekitar ngarai sehingga Anda dapat menjelajahi dengan kursi gantung, jembatan, 'Inclinator' atau bahkan menikmati kuliner di restoran atau kafe. Berikut adalah cara menikmatinya.
Mengudara di antara puncak pohon
Tantangan di udara untuk segala usia, Hollybank Wilderness Adventures terletak di antara pepohonan yang menjulang tinggi dan tepian hutan. Taklukkan flying fox terpanjang di Tasmania, panjat jalur tali yang melayang tinggi, atau melaju kencang di segway – nikmati petualangan Anda.
Mulai membuat rencana

Penginapan Capung
Kasur dan sarapan • 4 Stars
Akomodasi
Dari AU$150 sampai AU$200

Pondok Alice
Cottages, Holiday Houses • terbuka Perapian • 4 Stars
Akomodasi
Dari AU$180 sampai AU$300

Balmoral di York
hotel • Batang • 4 Stars
Akomodasi
Dari AU$120 sampai AU$200

Hotel Ambang Launceston
hotel • Gym
Akomodasi
Dari AU$225 sampai AU$525
Commodore Regent Hotel
hotel
Akomodasi
Dari AU$90 sampai AU$300

Apartemen Adina Place Motel
motel
Akomodasi
Dari AU$125 sampai AU$155

Penginapan Old Macs Farm
Caravan, Camping dan Holiday Parks • Spa / Sauna
Akomodasi
Dari AU$20 sampai AU$40

Wahroonga di Bourke
apartemen
Akomodasi
Dari AU$250 sampai AU$350

Mantra Charles Hotel
hotel • Batang
Akomodasi
Dari AU$149 sampai AU$738

Belvoir, Tasmania
Holiday Houses
Akomodasi
Dari AU$340 sampai AU$500