Travel update: ex-Tropical Cyclone Alfred latest travel information for South East QLD and Northern NSW
3 hari di Hobart
Nikmati segarnya udara Tasmania dalam perjalanan tiga hari ke Hobart yang memadukan kelezatan kuliner, keajaiban alam, dan karya seni kelas dunia ini.
Mengeksplorasi pameran menarik di Mona (Museum of Old and New Art)
Menikmati pemandangan yang tiada duanya dari puncak kunanyi/Mount Wellington
Melihat biota laut Bruny Island
Hari 1: Pelabuhan Hobart
Nikmati hangatnya suasana kawasan tepi pantai Hobart, yang merupakan perpaduan pasar, restoran, dan museum yang terkenal.
Telusuri jalur patung
Berkenalanlah dengan Hobart mulai dari Battery Point Sculpture Trail. Di sepanjang rute Salamanca Place ke Marieville Esplanade, Anda akan melihat sembilan patung. Setiap patung menunjukkan angka berbeda yang menceritakan kisah sejarah Hobart.
Belanja hasil bumi Tasmania yang segar
Anda akan menemukan hasil bumi terbaik Tasmania di pasar-pasar di Hobart. Jika Anda berkunjung ke kota ini di hari Sabtu pagi, singgahlah ke Salamanca Market dan berbaurlah dengan penduduk setempat. Pada hari Minggu, datanglah ke Farm Gate Markets.
Berlayar ke museum Mona yang menakjubkan
Mona (Museum of Old and New Art) adalah salah satu museum paling unik di dunia. Menyeberanglah dengan feri ke museum ini untuk melihat karya seni avant-garde dan terkadang pameran yang kontroversial. Museum ini bukan sekadar galeri seni biasa, bersiaplah untuk terkesima.
Minum wiski di tempat penyulingan bersejarah
Kemurnian air dan barli hasil bumi dari daerah ini menjadikan wiski Tasmania sebagai salah satu wiski terbaik di Australia. Manjakan lidah Anda dengan mencicipi wiski malt di Lark. Berdiri sejak tahun 1992, penyulingan di tepi laut ini memiliki sejarah yang kaya dan talenta terbaik.
Menikmati fish and chips di atas kayak
Cobalah mengeksplorasi perairan dan lihatlah sisi lain Hobart. Dayung kayak Anda mengitari pelabuhan Hobart untuk melihat sekelompok lumba-lumba, menjelajah daerah pinggiran kota yang historis, dan menyantap fish and chips paling lezat di kota ini dari atas kayak.
Makan malam di restoran terbaik
Hobart memiliki banyak restoran dengan hidangan lezat yang bisa Anda pilih untuk makan malam pertama di kota ini. Kunjungi Aloft untuk menikmati makan malam dengan pemandangan pelabuhan, santap masakan Asia Tenggara di Suzie's Luck, atau resapi alunan musik klasik yang dimainkan di Sonny.
Hari 2: Permata tersembunyi Hobart
Keajaiban alam dan kelezatan kuliner ada di setiap sudut kota Hobart. Puaskan jiwa petualangan dan selera makan Anda hari ini. Berikut beberapa aktivitas yang wajib dilakukan di pinggiran kota.
Saksikan matahari terbit dari Mount Wellington
Saksikan matahari mengintip di atas pegunungan epik South Tasmania dari puncak kunanyi/Mount Wellington, di ketinggian 1.271 meter (4.169 kaki) di atas Hobart. Anda perlu menaklukkan tanjakan terjal untuk mencapainya, tetapi Anda juga dapat berkendara hingga ke puncak.
Jelajah alam di Organ Pipes track
Jika Anda mengunjungi kunanyi/Mount Wellington, nikmatilah pemandangannya yang indah. Organ Pipes track membentang sejauh lebih dari 7 km (4,3 mil) melewati kolom-kolom dolerit yang dramatis. Pilar-pilar heksagonal yang menakjubkan ini menjulang setinggi 120 meter (393 kaki).
Cicipi keju dan cokelat lezat
Kawasan Coal River di Tasmania terkenal akan keju dan cokelatnya yang diproduksi lokal di area ini, dan tempat terbaik untuk mencicipinya adalah Coal River Farm. Kunjungi restorannya untuk menyantap hidangan Australia modern yang merupakan olahan hasil bumi setempat.
Eksplorasi Botanic Gardens
Nikmati ketenangan saat Anda berjalan menyusuri Royal Tasmania Botanical Gardens di Hobart. Jalan setapaknya dipenuhi berbagai macam flora, fauna, dan warisan budaya. Ikuti tur bersama pemandu untuk mendapatkan pengetahuan tentang tanaman unik Tasmania.
Minum bir di Cascade Brewery
Katakan G'day pada para pembuat bir kawakan yang ada di Cascade Brewery, kilang bir yang beroperasi paling lama di Australia. Cicipi bir di taman warisan budaya yang terletak di kaki kunanyi/Mt Wellington yang menjulang tinggi. Pesanlah paket sampel untuk mencicipi beberapa pilihan bir terbaik dari kilang ini.
Bersantai di bar yang bersahabat
Pada malam hari, singgahlah ke salah satu bar yang menyenangkan di Hobart untuk mencicipi gin, wiski, dan anggur lokal. Keramahtamahan Hobart bisa Anda rasakan di semua tempat, dari yang menyediakan sofa nyaman di dekat perapian hingga ke bar yang memiliki dinding kaca setinggi langit-langitnya.
Hari 3: Bruny Island
Keindahan Bruny Island menawarkan banyak hal; pesona margasatwa, petualangan, dan kelezatan kuliner. Berkendaralah ke arah selatan Hobart menuju kota tepi pantai Kettering lalu naiklah feri selama 20 menit ke Bruny Island.
Cicipi keju terbaik Australia
Bruny Island Cheese Co. dikenal sebagai produsen keju artisan terbaik di Australia. Singgahlah ke ruang cicip wine mereka untuk mencoba keju dan birnya yang terkenal. Setelah itu, duduklah di bawah pohon eukaliptus dan nikmati makan siang Anda.
Bertemu margasatwa dalam pesiar ramah lingkungan
Bersiaplah kagum saat Anda menatap tebing laut tertinggi di Australia dalam pesiar ramah lingkungan selama tiga jam di sekitar hutan belantara Bruny Island. Jangan palingkan pandangan agar Anda dapat melihat anjing laut berbulu Australia yang sangat besar, lumba-lumba yang lucu, dan burung-burung laut yang unik.
Temukan jelajah alam terbaik Bruny
Salah satu cara terbaik untuk menikmati Bruny adalah dengan berjalan kaki. Naiki tangga untuk melihat indahnya pemandangan yang tiada bandingnya dari Neck Lookout atau, jika Anda punya waktu, eksplorasi pulau ini dengan mengikuti program beberapa hari dalam Bruny Island Long Weekend.
Nikmati tiram yang baru dibuka cangkangnya
Berlokasi tepat di sebelah peternakan tiram, restoran tiram Get Shucked menawarkan tiram paling segar di Bruny Island. Di Oyster Bar ini, Anda akan merasakan pengalaman sempurna, menikmati tiram sambil memandang Great Bay.
Kunjungi Bruny Lighthouse
Susuri "Lighthouse Road" untuk mengunjungi salah satu warisan budaya, Cape Bruny Lighthouse dan pemandangan alam liar yang mengelilinginya. Simak kisah sejarahnya yang kaya dan nikmati pemandangan menakjubkan selama Anda mengikuti tur berpemandu.