Flinders Street Station, Melbourne, Victoria © Josie Withers Photography
Berkeliling Melbourne
Sangat mudah berkeliling kota Melbourne, baik dengan berkendara sendiri maupun memanfaatkan sistem transportasi umum yang efisien.
Oleh Mark Sariban
Semua kota di Australia menawarkan opsi transportasi umum yang bersih, efisien, dan terjangkau, memungkinkan pengunjung untuk menjelajah dengan mudah dan nyaman. Tak terkecuali Melbourne, kota yang dikenal dengan trem bersejarah yang menjadi penghubung dari pinggir ke pusat kota. Gunakan opsi transportasi apa saja dan buktikan sendiri betapa mudahnya berkeliling Melbourne.
Transportasi di Melbourne
Melbourne menyediakan layanan trem gratis di pusat kota. Untuk menggunakan transportasi umum di luar zona trem gratis, Anda perlu membeli kartu myki. Anda dapat membeli kartu myki di gerai ritel yang memajang tanda myki, pusat informasi pengunjung, dan stasiun kereta.
- Kartu myki dapat Anda gunakan untuk naik kereta, trem, dan bus. Anda harus mengisi saldo kartu terlebih dahulu untuk membayar tarif perjalanan. Jika saldonya hampir habis, Anda dapat mengisinya di toserba dan stasiun kereta.
- Anda juga dapat membeli kit myki Explorer, yang berisi kartu myki untuk naik kereta, trem, dan bus seharian tanpa batas di kota Melbourne, peta praktis, dan diskon tiket ke destinasi wisata utama.
- Untuk memulai perjalanan, tempelkan kartu myki di mesin pembaca kartu saat menaiki moda transportasi dan pastikan untuk menempelkannya lagi saat turun.
Melbourne dilayani oleh dua bandara, Bandara Melbourne (MEL) dan Bandara Avalon (AVV). Dari kedua bandara tersebut, tersedia beberapa opsi transportasi umum untuk menuju kota.
- Layanan bus cepat SkyBus tersedia setiap hari dari Bandara Melbourne antara pukul 04.00 hingga pukul 01.00, dan dari Bandara Avalon mulai pagi hingga malam. Layanan SkyBus di kedua rute tersebut berhenti di Southern Cross Station di Spencer Street, dalam kota. Tiket dapat dibeli baik secara online maupun di bandara.
- Anda akan menemukan pangkalan taksi dan area penjemputan berbagi tumpangan di bagian depan setiap terminal – cukup ikuti papan petunjuk. Perjalanan ke kota memakan waktu sekitar 30 menit dari Bandara Melbourne, atau 50 menit dari Bandara Avalon.
Kiat: Bagi rombongan, akan lebih murah jika menggunakan taksi atau layanan berbagi tumpangan untuk bepergian ke kota dari Bandara Melbourne.
Di Australia, pesawat terbang, kereta, bus, dan kapal feri menyediakan akses kursi roda atau perangkat pendukung mobilitas.
- Bandara Melbourne menyediakan bantuan khusus bagi penyandang disabilitas dan dapat membantu Anda menangani bagasi, bepergian di sekitar bandara, serta naik dan turun dari pesawat.
- Sebagian bus dan kereta menyediakan akses kursi roda – lihat halaman Accessibility (Aksesibilitas) Public Transport Victoria untuk informasi tentang transportasi umum sebelum perjalanan.
Kiat: Unduh peta mobilitas kota Melbourne untuk memudahkan Anda menemukan toilet dan parkir mobil dengan akses kursi roda di kota ini.
Berkeliling Melbourne dengan transportasi umum
Kereta adalah transportasi yang tepat untuk mengunjungi destinasi wisata di seluruh kota dan menjangkau pinggiran kota sekitarnya. Stasiun utama dalam kota yaitu Stasiun Central, Flinders, dan Southern Cross. Gunakan alat Journey Planner untuk menentukan rute Anda.
- Kereta dengan tujuan regional termasuk Geelong, Ballarat, Bendigo, dan Albury melayani jalur V/Line. Anda dapat menggunakan kartu myki di semua jaringan transportasi kereta.
Naik trem adalah cara yang tepat untuk berkeliling Melbourne sambil menikmati suasana kota. Gunakan alat Journey Planner untuk menentukan rute Anda.
- Tersedia Zona Trem Gratis yang berlaku di pusat kota Melbourne. Jika perjalanan Anda masih dalam zona ini, Anda tidak perlu menggunakan kartu myki.
- Naik trem City Circle Tram (nomor 35) gratis adalah awal yang tepat untuk menjelajahi Melbourne, dengan layanan keliling kota yang berangkat setiap 15 menit.
- Rute trem yang menghubungkan pinggir kota dan pusat kota di Melbourne dibagi menjadi dua zona, dan tarifnya dibayar menggunakan kartu myki yang dihitung berdasarkan zona Anda bepergian.
Bus juga efisien untuk mengelilingi kota metropolitan Melbourne dan kawasan populer di sekitarnya. Gunakan alat Journey Planner untuk menentukan rute Anda.
- Kereta, trem, dan bus Night Network melayani perjalanan malam hari setiap Jumat dan Sabtu.
Berkeliling Melbourne dengan mobil
Berkendara di Melbourne sangat mudah dan aman, tetapi pastikan apakah hotel Anda mengenakan biaya parkir harian.
Melbourne adalah satu-satunya kota di Australia yang memiliki ‘hook turn’ (belokan ke kanan dari lajur kiri), pastikan Anda terbiasa dengan manuver seperti ini jika berencana berkendara di kota.
Bepergian dengan mobil adalah pilihan tepat apabila Anda berencana mengunjungi destinasi wisata mengesankan di luar Melbourne. Anda juga dapat memesan tur ke banyak destinasi wisata, sehingga tidak perlu berkendara sendiri.
Kiat: Jika Anda menyewa mobil listrik, Anda dapat melihat peta stasiun pengisian daya di sini.
Kiat: Anda akan diminta membayar tarif estimasi di awal apabila naik taksi di atas pukul 22.00.
Kiat: Pelancong perempuan juga dapat memesan Shebah, platform layanan berbagi tumpangan untuk perempuan dengan sopir perempuan. (Pria dewasa dapat menggunakan layanan ini jika memerlukan transportasi dengan kursi keselamatan anak sesuai standar).
Maksimalkan waktu kunjungan Anda di Melbourne dengan tur berpemandu. Banyak pengelola tur menawarkan tur berkeliling kota dan sekitarnya sepanjang hari atau setengah hari naik mobil, termasuk Show Me Melbourne dan Melbourne Private Tours.
- Nikmati tur wisata bebas emisi di Melbourne naik becak dengan Green Cabs.
Baca berikutnya
Tempat menginap di Melbourne
Moda transportasi lainnya di Melbourne
- Williamstown Ferries menawarkan pesiar selama dua jam dari Southbank ke Williamstown, sebuah dermaga di hulu Yarra River.
Jika Anda berada di kota untuk menonton acara olahraga atau konser di stadion, Anda dapat menggunakan taksi air dari Southbank ke kompleks olahraga di Melbourne.
Jalanan di Melbourne sebagian besar datar, dan ada jalur sepeda dengan jaringan luas yang memudahkan pengunjung bersepeda keliling kota.
- Unduh aplikasi Neuron untuk mencari pangkalan skuter listrik umum di seluruh Melbourne.